shape
shape
shape
shape
shape
shape
shape
shape
image

Safari Ramadhan di Kel. Katimbang, Camat Benyamin serukan Program "Jagai Anakta"

PPID BIRINGKANAYA - setelah melakukan Safari Ramadhan di 10 Kelurahan kini giliran Kelurahan Katimbang yang menjadi titik Kunjungan Safari Ramadhan 1443 Hijriyah Camat beserta rombongan

Tepatnya di Masjid Babul Khair BTP blok AE Kelurahan Katimbang

Kegiatan Safari Ramadhan dimaksudkan sebagai momen menjalin Silaturrahim antara Camat, Sekcam, Para Lurah  bersama Jamaah/warga Masjid Babul Khair

Dalam sambutannya Camat Benyamin B. Tirupadang, S.STP.,M.Si. mengajak Jamaah mensukseskan Program Pemerintah "Jagai Anakta"

"pertemuan kita ini tiada lain ialah untuk menjalin persaudaraan, bersama-sama, warga dan Pemerintah dalam upaya menjadikan Biringkanaya lebih baik. ketentraman ketertiban senantiasa kita pelihara. Terkhusus kita selaku orang tua kiranya menjadi perhatian dalam menjaga dan mengawasi anak-anak kita dalam keseharian dan pergaulannya, tetapki' waspada. Pemerintah pun tengah megcover hal tersebut dalam Program Jagai Anakta. Mariki bersama-sama dukung dan sukseskan"

setelah pelaksanaan Shalat Tarawih dilakukan Camat beserta rombongan Safari Ramadhan Kecamatan Biringkanaya menggelar diskusi bersama Para Pj. RT/RW dan Warga   guna membahas/sharing kendala atau keluhan warga yang disampaikan langsung kepada Camat Biringkanaya

Dikesempatan diskusi, tak lupa Camat Benyamin sampaikan Program 5.000 Lorong Wisata dan Lorong Garden serta menjelaskan Makassar Menuju Kota Metaverse "Makavers"